5 Cara Menambal Asbes Bocor di Rumah dengan Mudah & Praktis

Cara Menambal Asbes Bocor – Ketika musim hujan tiba, terdapat satu masalah penting yang kerap terjadi pada atap rumah, yaitu kebocoran. Bocornya atap rumah saat hujan tersebut memang sering kali terjadi, terutama pada rumah yang menggunakan material asbes.

Hal tersebut tentunya sangat menjengkelkan bagi pemiliki rumah. Biasanya bocornya atap asbes tersebut dapat disebabkan oleh berbagai macam hal, seperti kondisi asbes mengalami kerusakan retak atau berlubang karena usia pakainya yang sudah lama.

Oleh karena itu, jika terdapat kebocoran pada atap rumah kalian, segera lakukan perbaikan. Pasalnya, apabila dibiarkan terus menerus selain mengganggu penghuni rumah, kebocoran asbes karena air hujan juga bisa merusak material seperti kayu atau BAJA RINGAN yang menopangnya.

Untuk mengatasi hal tersebut kalian bisa melakukan beberapa cara untuk menambal atap asbes di rumah. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap bagaimana cara menambal asbes bocor di rumah dengan mudah dan praktis.

Penyebab Asbes Bocor

Penyebab Asbes Bocor

Sebelum membahas lebih lanjut, sebaiknya kalian ketahui terlebih dahulu beberapa hal yang menyebabkan material asbes ini mengalami kebocoran. Berikut adalah penyebab atap ASBES GELOMBANG BESAR bocor yang sering terjadi tanpa kalian sadari.

  • Pemasangan paku atau mur yang tidak tepat pada struktur penyangga di bawahnya.
  • Asbes tidak sengaja terinjak sehingga retak pada bagian pinggirnya.
  • Terjadinya retak karena terkena palu atau benda keras lainnya pada saat proses pemasangan asbes.
  • Material patah karena salah ketika mengangkat ke atas rumah ketika hendak di pasang.

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Flinkote

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Flinkote

Tips pertama yang bisa kalian lakukan untuk menambal asbes yang bocor yaitu dengan menggunakan plinkote atau flinkote. Plinkote merupakan cairan berwarna putih yang mirip dengan dempul badan mobil. Untuk lebih jelasnya dapat kalian simak langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Siapkan Alat dan Bahan

Langkah pertama yang harus kalian lakukan yaitu mempersiapkan alat dan bahan penambalan. Kalian harus mempersiapkan plinkote, serat fiber atau kain perca yang bisa kalian beli di toko bangunan.

2. Cek Titik Kebocoran

Setelah semua alat dan bahan terkumpul, cari titik kebocoran yang ada pada asbes rumah kalian. Apabila ukuran kebocorannya masih terbilang kecil, kalian bisa menanganinya sendiri. Namun, jika terdapat lubang besar, alangkah baiknya kalain ganti dengan asbes yang baru agar lebih aman.

3. Bersihkan Area Kebocoran

Kemudian bersihkan area kebocoran seperti retak atau berlubang tersebut dari kotoran, lumut serta debu. Jika sudah, sapu bersih dengan menggunakan lap kering.

4. Pengolesan Plinkote

Cara menambal asbes bocor selanjutnya yaitu dengan mengoleskan cairan plinkote pada area atau titik kebocoran asbes. Usahakan pengolesan cairan plinkote ini melebar melebihi area kebocorannya.

5. Lapisi dengan Serat Fiber

Selagi cairan plinkote masih basah, lapisi dengan serat fiber atau kain perca. Kemudian lapisi kembali dengan plinkote sampai tertutup rapat dan tebal. Jika dirasa masih kurang kuat, kalian juga bisa mengulanginya dan tunggu hingga asbes rumah kalian mengering.

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Styrofoam

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Styrofoam

Selain menggunakan cairan plinkote, kalian juga bisa menambal asbes yang bocor menggunakan styrofoam. Selain mudah dan praktis, cara ini juga dinilai lebih kuat dan tahan lama. Nah, di bawah ini adalah tata cara penambalan asbes yang bocor dengan material styrofoam.

1. Siapkan Alat dan Bahan

Pertama, siapkan alat dan bahan seperti styrofoam atau gabus putih, bensin serta kaleng bekas cat. Jika tidak ada kaleng bekas, kalian juga bisa menggunakan botol bekas air mineral yang dibelah menjadi dua.

2. Potong Styrofoam

Selanjutnya, potong styrofoam atau gabus putih yang sudah kalian siapkan sebelumnya menjadi beberapa bagian. Usahakan potong menjadi kecil-kecil sehingga masuk ke dalam wadah yang digunakan.

3. Penuangan Bensin

Lalu tuangkan bensin ke dalam kaleng bekas atau botol bekas secukupnya. Setelah itu, masukkan dan campurkan potongan styrofoam dengan bensin tadi, aduk hingga karut dan mengental seperti layaknya lem.

4. Cari Titik Kebocoran

Cara menambal asbes bocor di rumah berikutnya yaitu mencari titik kebocorannya. Jika terdapat kebocoran karena disebabkan karena keretakan atau lubang kecil, kalian bisa melanjutkan penambalan. Namun, apabila asbes memiliki lubang dengan diameter yang cukup besar, sebaiknya ganti dengan material yang baru.

5. Bersihkan Area Kebocoran

Setelah itu, bersihkanlah sekitar lokasi asbes yang kotor dari kotoran atau debu yang mesih menempel. Jika dirasa area sekitar kebocoran sudah bersih, sapu kembali dengan menggunakan lap atau kain kering.

6. Penambalan Asbes Bocor

Tempelkan styrofoam yang telah larut dengan bensin tadi pada area asbes yang mengalami kebocoran hingga tertutup secara merata. Biarkan dan diamkan penambalan tersebut sampai kering dan mengeras dengan sendirinya.

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Lakban Aspal

Penambalan Menggunakan Lakban Aspal

Kalian juga bisa melakukan penambalan dengan cara sederhana lainnya, yaitu dengan menggunakan lakban aspal. Hanya dengan menempelkan lakban tersebut pada area asbes yang bocor. Namun, cara yang satu ini dinilai kurang efisien karena memiliki kekuatan yang berbeda dengan beberapa cara di atas.

Cara Menambal Asbes Bocor Menggunakan Semen

Penambalan Menggunakan Semen

Apabila asbes terjadi keretakan cukup besar atau sekitar 1 cm, kalian juga bisa menggunakan adukan semen murni untuk menambalnya. Setelah adukan menempel pada asbes yang berlubang, oleskan flinkote atau pelapis anti bocor lainnya secara merata.

Akhir Kata

Perlu diingat, proses pemasangan asbes di rumah yang kurang tepat juga bisa menjadi penyebab kebocoran. Oleh karena itu, pastikan ketika kalian hendak memasang asbes lakukan secara hati-hati agar asbes tidak retak dan patah.

Itulah sekiranya yang dapat Epropertyrack sampaikan kali ini mengenai tata cara menambal asbes bocor di rumah lengkap dengan beberapa penyebab kebocorannya. Semoga tips dan trik di atas dapat kalian jadikan gambaran ketika hendak menambal asbes yang bocor.