Jarak Reng Genteng Metal & Cara Memasangnya!

Jarak Reng Genteng Metal – Sebagaimana diketahui, atap merupakan salah satu konstruksi di dalam sebuah bangunan yang mempunyai peran sangat penting. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya struktur atap sendiri mampu melindungi hunian dari teriknya panas matahari serta guyuran air hujan, terutama pada rumah tinggal.

Di Indonesia sendiri, saat ini sudah tersedia cukup banyak jenis bahan material yang bisa dijadikan sebagai atap rumah, salah satunya yaitu genteng metal. Dimana genteng metal dikenal sebagai material atap yang mempunyai beberapa keunggulan apabila dibandingkan dengan bahan sejenisnya, termasuk dari segi daya tahannya.

Ketika memutuskan untuk menggunakan material genteng metal sebagai konstruksi atap rumah, tentunya kalian juga harus mengerti berapa ukuran-ukurannya, terutama tentang jarak rangkanya. Namun sayangnya, masih ada cukup banyak orang di luar sana mengeluhkan bahwa mereka belum mengetahui ukuran standarnya.

Oleh sebab itu, apabila kalian berencana untuk membangun rumah menggunakan atap genteng metal, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu jarak standar kerangka rengnya. Untuk membantunya, kali ini kami akan menjelaskan mengenai jarak reng genteng metal untuk semua jenis bangunan dilengkapi tips memasangnya.

Rangka Reng Genteng Metal

Sebelum pembahasan poin utama mengenai jarak reng genteng metal lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu kebutuhan material dalam pembuatan kerangkanya. Perlu diketahui, rangka reng ini berfungsi sebagai penahan atau penopang tempat diaplikasikannya genteng metal sebagai pada konstruksi atap rumah.

Apabila mengacu para rekomendasi para kontraktor atau pemborong profesional berpengalaman, sebaiknya penggunaan genteng metal diterapkan menggunakan rangka reng baja ringan. Dimana baja ringan sendiri sudah terkenal dengan tingkat daya tahan dan kekuatannya dalam menopang beban berat di atasnya.

Namun, terdapat juga beberapa orang yang masih menggunakan material kayu sebagai rangka reng dalam menopang genteng metal. Akan tetapi, perlu diingat bahwa material kayu memiliki daya tahan dan kekuatan lebih lemah ketimbang baja ringan. Belum lagi nantinya material kayu bisa termakan rayap sehingga mudah keropos.

Jarak Reng Genteng Metal

Jarak Standar Reng Genteng Metal

Setelah mengetahui beberapa jenis bahan material yang seringkali dijadikan sebagai rangka reng genteng metal, maka selanjutnya kalian tinggal mencari tahu berapa ukuran ideal atau standar jaraknya. Seperti halnya ukuran rangka plafon hollow, jarak ideal reng genteng metal akan menyesuaikan dengan beban dari bahan material yang digunakan.

Selain itu, ukuran jarak reng juga nantinya akan dilihat dari segi ketinggian serta tingkat kemiringan atap rumah. Di Indonesia sendiri, ukuran standar jarak reng genteng metal pasir berada di kisaran 28 cm, 31 cm, 35 cm, 38 cm, 42 cm, 44 cm dan lain sebagainya. Kami ingatkan sekali lagi bahwa jarak tersebut ditentukan sesuai kebutuhan atap.

Dilansir dari berbagai macam sumber terpercaya, apabila kemiringan genteng metal bisa mencapai 15 sampai 30 derajat, maka jarak reng adalah 600 mm. Sementara jika kemiringan genteng metal mencapai 10 sampai 30 derajat, maka jaraknya bisa dibuat mencapai 900 mm, tergantung pada kondisi struktur konstruksi atapnya.

Cara Memasang Genteng Metal

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai ukuran standar reng genteng metal untuk semua jenis atap rumah yang menggunakan rangka baja ringan. Sebagai informasi tambahan, sebenarnya kalian hanya perlu memberikan pengawasan tentang standar ukuran konstruksi bangunan apabila menggunakan pekerja borongan pemasangan genteng metal.

Hal tersebut bukan tanpa alasan, sebab para jasa kontraktor atau pemborong ini pastinya sudah lebih berpengalaman dan memahami secara dalam tentang ukuran-ukurannya. Namun, apabila kalian berencana untuk memasang genteng metal sendiri di rumah pada bidang pekerjaan yang tidak terlalu luas seperti garasi, sebaiknya ikuti beberapa cara di bawah ini.

  • Tentukan ketinggian beserta ukuran reng genteng metal.
  • Mulai memasang genteng metal dari posisi atas.
  • Pasang sekrup genteng metal apabila posisinya sudah sempurna.
  • Lanjutkan memasang genteng metal pada bagian lainnya.
  • Pasang nok genteng metal di bagian atas sebagai pengunci atau penutupnya.

Perlu diperhatikan, pemasangan rangka reng genteng metal harus sama sesuai dengan ukuran jarak reng yang sudah kami bahas sebelumnya. Jadi jangan sampai ada yang lebih atau bahkan kurang dari ukuran jarak reng tersebut. Hal ini dikarenakan kelebihan atau kekurangan ukuran akan membuat genteng metal bergeser sehingga menyebabkan kebocoran.

Akhir Kata

Itulah sekiranya penjelasan dari Epropertyrack seputar ukuran standar jarak reng genteng metal untuk semua jenis atap rumah dilengkapi dengan sejumlah tips memasangnya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika ingin memasang genteng metal sebagai material konstruksi atap rumah tinggal.

Sumber gambar : zjrping.en.made-in-china.com