11 Cara Pasang Baja Ringan Atap Miring dari Awal sampai Finishing!!

Cara Pasang Baja Ringan Atap Miring – Atap dengan rangka baja ringan saat ini sudah mulai banyak digunakan untuk konstruksi bangunan seperti rumah-rumah tinggal. Di Indonesia sendiri, terdapat dua model rangka baja ringan yang paling umum digunakan pada rumah-rumah tinggal, yaitu model rangka miring serta model datar.

Dimana apabila dibandingkan dengan atap datar, maka proses pemasangan rangka baja ringan pada atap miring sedikit lebih unggul dari beberapa faktor. Namun sayangnya, proses pemasangan baja ringan pada atap miring harus dipahami dengan teliti supaya fungsi dan hasil akhirnya bisa lebih maksimal sesuai keinginan pemilik rumah.

Sebagian besar orang mungkin sudah mengetahui bahwa atap miring mempunyai performa yang relatif lebih bagus dalam menangkal sinar matahari ketimbang jenis atap rumah lainnya. Secara garis besarnya, pemasangan baja ringan atap miring harus sesuai dengan rangka baja ringan pada atap rumah tersebut supaya bisa selalu awet.

Nah, apabila kalian berencana membuat desain rumah dengan baja ringan model atap miring, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu bagaimana tata cara memasangnya. Untuk membantunya, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai tata cara pasang baja ringan atap miring dengan tepat dan akurat.

Keunggulan Desain Rumah Atap Miring

Keunggulan Desain Rumah Atap Miring

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, desain rumah rangka baja ringan atap miring memiliki sejumlah keunggulan ketimbang jenis atap rumah lainnya. Oleh sebab itu, sebelum membahas poin utama mengenai cara pasang baja ringan atap ringan lebih lanjut, sebaiknya cari tahu beberapa keunggulan atau kelebihan desainnya terlebih dahulu berikut ini.

1. Model Fleksibel

Perlu diketahui, pemasangan rangka atap tentunya akan sangat bergantung ada desain bangunan atau desain rumah. Dalam hal ini, rangka atap miring mempunyai 2 model yakni atap miring yang memiliki 2 sudut pertemuan di tengah (pithed roof) serta model rangka atap miring tunggal.

Umumnya pada bangunan komersial dan industri lebih memilih mengunakan model rangka pitched roof karena mampu melindungi bangunan dari elemen alami serta memungkinkan air mengalir dari permukaan atap. Sedangkan rangka atap miring tunggal kerap diaplikasikan pada bangunan rumah dengan desain modern minimalis.

2. Mempunyai Nilai Estetika Tinggi

Selain dari segi estetika, pemilihan model atap rumah sebenarnya juga harus memperhatikan karakter bangunan dari segi fungsinya. Karena di Indonesia mempunyai iklim tropis, maka desain atap miring menjadi solusi paling cocok. Hal ini dikarenakan atap miring memiliki daya tangkal cukup bik terhadap sinar matahari.

3. Tahan Terhadap Tampias Air Hujan

Keunggulan terakhir dari desain rumah baja ringan atap miring yaitu mampu mencegah tampias air hujan. Dalam hal ini, kemiringan atap akan membuat air hujan tidak akan masuk ke dalam rumah secara langsung. Nah, supaya bisa membuat bangunan semakin aman dari genangan air akibat hujan, maka kalian juga bisa menambahkan kanopi baja ringan atap miring.

Kebutuhan Komponen Pasang Baja Ringan Atap Miring

Kebutuhan Komponen Pasang Baja Ringan Atap Miring

Pada dasarnya, model atap miring juga tidak hanya dapat dibuat menggunakan baja ringan saja, namun juga bisa memanfaatkan material lainnya seperti metal, tanah liat hingga kayu. Dimana masing-masing material tersebut menghasilkan nilai estetika tersendiri sesuai dengan jenis-jenis kemiringannya.

Pada bangunan dengan rangka baja ringan atap miring, terdapat beberapa komponen penting perlu diperhatikan dan dipersiapkan dengan matang. Daripada penasaran, di bawah ini akan kami jelaskan secara lengkap mengenai sejumlah komponen dalam proses pemasangan baja ringan atap miring.

1. Jenis Baja Ringan

Di Indonesia sendiri, terdapat 2 jenis baja ringan yang di jual di pasaran, yaitu baja ringan galvanis serta baja ringan zincalume. Dari segi kualitas, kedua jenis baja ringan tersebut mempunyai kualitas sama bagusnya. Namun, baja ringan galvanis tidak tahan terhadap air garam, sementara baja ringan zincalume sedikit lebih lemah apabila terkena adukan air semen.

2. Rangka Atap Baja Ringan

Dalam tata cara pasang atap miring di lapangan, rangka bangunan sebaiknya dibuat menggunakan baja akan lebih mudah dirakit dan diaplikasikan. Dimana baja ringan sendiri mempunyai derajat kekuatan tarik sebesar 550 MPa, sementara baja biasa sekitar 300 MPa untuk digunakan sebagai bahan atap miring, ketebalan baja ringan 0.4 mm – 1 mm sudah sangat memadai.

3. Profil Baja Ringan

Baja ringan memiliki cukup banyak pilihan profil. Namun, jenis profil yang paling sering digunakan pada atap miring yaitu profil C, profil UK serta profil A untuk reng. Tentunya setiap masing-masing profil mempunyai kekuatan dan fungsi berbeda-beda. Penggunaan baut dan tata letaknya pada tata cara pasang baja ringan atap miring juga perlu diperhatikan dengan teliti.

Cara Pasang Baja Ringan Atap Miring

Tata Cara Pasang Baja Ringan Atap Miring

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai keunggulan desain hingga kebutuhan komponen rangka baja ringan atap miring. Memang benar bahwa proses pemasangan kerangka atap miring bisa dibuat tanpa reng ataupun kuda-kuda baja ringan. Namun, biasanya kemungkinan konstruksi roboh cukup besar karena daya tahan dan kekuatannya rendah.

Maka dari itu, pastikan bahwa semua kebutuhan komponen di dalam proses pemasangan baja ringan pada model atap rumah miring sudah terpenuhi. Agar lebih jelasnya, berikut adalah prosedur ataupun tata cara pasang baja ringan atap miring, entah itu pada bangunan gedung maupun pada rumah-rumah tinggal.

  1. Cara pasang baja ringan atap miring pertama yaitu memastikan permukaan atas ring balok sudah dalam keadaan sikut dan rata terlebih dahulu.
  2. Kemudian pastikan kembali bahwa kuda-kuda tidak terbalik posisi kiri dan kanannya.
  3. Perlu diingat, baut paling tepi dengan batang yang disambung harus mempunyai jarak minimal 2 kali diameter baut.
  4. Sementara jarak antar baut sebaiknya kami anjurkan untuk dibuat sekitar minimal 3 kali diameter baut.
  5. Cara pasang baja ringan atap miring berikutnya yaitu memastikan posisi alat tegak lurus dengan bidang dan pergunakanlah alat tersebut dengan kecepatan 200 rpm – 250 rpm.
  6. Lalu setelah baut sudah tertancap penuh atau kencang, segera hentikan alat.
  7. Tata cara pasang baut di bagian tepi pada rangka baja ringan atap miring diusahakan berposisi simetris dan membagi sama besar pada sudut-sudut pertemuan antar batang dan baut pastinya tidak boleh dipasang pada titik berat batang.
  8. Setelah proses pemasangan baut selesai, maka selanjutnya yaitu memasang balok nok.
  9. Untuk penguat, silahkan pasang bracing atau pengikat di atas top-chord dan di bawah reng.
  10. Silahkan perhatikan kembali jenis penutup atap yang digunakan untuk menyesuaikan jarak pemasangan reng (roof battens).
  11. Cara terakhir yaitu tinggal memasang material atap bangunan sesuai dengan keinginan.

Akhir Kata

Itulah sekiranya penjelasan dari Epropertyrack seputar cara pasang baja ringan atap miring untuk semua jenis konstruksi bangunan mulai dari tahap awal hingga finishing. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak memasang rangka baja ringan pada atap rumah model miring.