2 Harga Borongan Pasang KalsiFloor Per Meter 2024

Harga Borongan Pasang KalsiFloor – Seiring berjalannya waktu, saat ini sudah banyak bermunculan inovasi bahan serta teknik pengerjaan dalam pekerjaan konstruksi, terutama pada bangunan bertingkat. Salah satu inovasi bahan bangunan untuk konstruksi plat lantai yang kerap digunakan belakangan ini yaitu KalsiFloor.

Dimana KalsiFloor sendiri merupakan sebuah papan fiber semen penutup lantai yang sering dimanfaatkan sebagai aplikasi ruang dalam para rumah tinggal, apartemen hingga bangunan-bangunan umum lainnya. Di sisi lain, KalsiFloor juga dimanfaatkan sebagai material untuk mezzanine, ruang tambahan dan lain sebagainya.

Perlu diketahui, harga material KalsiFloor di pasaran sedikit lebih mahal jika dibandingkan dengan HARGA KALSIBOARD jenis biasa. Tentunya hal tersebut bukan tanpa alasan, sebab material KalsiFloor memiliki tingkat ketahanan dan kekuatan jauh lebih tinggi dibandingkan dengan KalsiBoard jenis biasa.

Menariknya lagi, di Indonesia sendiri saat ini sudah tersedia cukup banyak pekerja borongan atau kontraktor yang menyediakan jasa pemasangan KalsiFloor. Nah, jika kalian berencana ingin memasang KalsiFloor menggunakan pekerja borongan, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu besaran harga borongan pasang KalsiFloor per meter perseginya.

Kelebihan dan Kekurangan KalsiFloor

Kelebihan dan Kekurangan KalsiFloor

Seperti diketahui, setiap bahan material bangunan pastinya mempunyai karakteristiknya masing-masing, termasuk KalsiFloor. Oleh sebab itu, sebagai bahan pertimbangan sebelum mengaplikasikannya, di bawah ini akan kami berikan beberapa kelebihan serta kekurangan dari material KalsiFloor.

Kelebihan

  • KalsiFloor 100% bebas asbes.
  • Tahan terhadap air.
  • Memiliki daya tahan tinggi terhadap rayap.
  • Ramah terhadap lingkungan.
  • Proses pemasangannya praktis dan cepat.
  • Memiliki permukaan halus dan rata.
  • Kedap suara.
  • Memiliki daya tahan tinggi terhadap api.
  • Tahan terhadap perubahan cuaca.

Kekurangan

  • Proses pemasangan KalsiFloor membutuhkan tukang khusus.
  • Proses pemasangannya membutuhkan rangka baja sebagai penopang serta sekrup sebagai penguat atau penguncinya.
  • Harganya cenderung lebih mahal dibandingkan KalsiBoard jenis biasa.

Ukuran Standar KalsiFloor

Ukuran Standar KalsiFloor

Perlu diketahui, besaran harga borongan pasang KalsiFloor per meter perseginya biasanya dipengaruhi oleh ukurannya. Di pasaran Indonesia sendiri, KalsiFloor dijual dengan ukuran standar panjang 2.400 mm, lebar 1.200 mm serta ketebalan 20 mm.

Sementara untuk harganya KalsiFloor di pasaran di banderol dengan harga Rp 553.000 per lembarnya. Namun perlu diingat bahwa harga KalsiFloor tersebut tidak bersifat mengikat sehingga bisa saja berbeda di beberapa wilayah.

Harga Borongan Pasang KalsiFloor Per Meter

Harga Borongan Pasang KalsiFloor Per Meter

Layaknya HARGA BORONGAN LANTAI VINYL, besaran harga borongan pasang KalsiFloor di dalam bangunan bertingkat juga umumnya akan berbeda di masing-masing daerah. Dimana perbedaan tersebut biasanya disebabkan oleh sejumlah faktor seperti kondisi lantai pekerjaan, tingkat kesulitan pemasangan sampai risiko pemasangan KalsiFloor.

Selain itu, kebanyakan para kontraktor atau pemborong menawarkan jasa pemasangan KalsiFloor beserta bahan material pemasangannya. Umumnya para pekerja borongan mematok tarif atau harga jasa pasang KalsiFloor ukuran 2.400 mm x 1.200 mm x 20 mm kurang lebih sekitar Rp 650.000 per meter perseginya.

Perlu diingat, bahwa besaran harga borongan pemasangan KalsiFloor di atas sudah mencakup ongkos pekerja, material KalsiFloor, besi CNP, besi WF hingga sekrup sebagai penguncinya. Jadi, dapat dikatakan bahwa besaran tarif borongan pasang KalsiFloor tersebut sudah meliputi seluruh kebutuhan materialnya.

Cara Menghitung Biaya Pasang KalsiFloor

Mungkin perhitungan biaya pasang KalsiFloor menggunakan pekerja borongan tidak akan jauh berbeda seperti saat MENGHITUNG KEBUTUHAN LANTAI VINYL. Hal ini dikarenakan nantinya kalian perlu mencari tahu volume atau luas bidang pekerjaan lantainya terlebih dahulu. Agar lebih jelasnya, simak baik-baik penjelasan perhitungannya di bawah ini.

Volume Pekerjaan Lantai

Volume Pekerjaan Lantai

Cara pertama yaitu menghitung luas atau volume bidang pekerjaan lantai yang akan dipasangi KalsiFloor. Misalkan kalian akan memasang KalsiFloor berukuran 2.400 mm x 1.200 mm x 20 mm pada ruangan sepanjang 12 meter serta lebar 5 meter, maka cara menghitungnya akan seperti berikut ini.

Diketahui :

  • Panjang ruangan : 12 meter.
  • Lebar ruangan : 5 meter.

Perhitungan :

  • Volume pekerjaan lantai : Panjang x Lebar.
  • Volume pekerjaan lantai : 12 m x 5 m = 60 m2.

Biaya Pemasangan KalsiFloor

Biaya Pemasangan KalsiFloor

Tahap selanjutnya yaitu menghitung biaya pemasangan KalsiFloor berukuran 2.400 mm x 1.200 mm x 20 mm pada ruangan seluas 60 meter persegi menggunakan pekerja borongan. Caranya yaitu tinggal mengalikan volume pekerjaan lantai dengan harga borongan pasang KalsiFloor per meter perseginya.

  • Biaya pemasangan lantai : Volume pekerjaan x Harga borongan.
  • Biaya pemasangan lantai : 60 m2 x Rp 650.000 = Rp 39.000.000.

Jadi, total biaya yang perlu dipersiapkan untuk memasang KalsiFloor 2.400 mm x 1.200 mm x 20 mm pada ruangan berukuran 12 m x 5 m menggunakan pekerja borongan yaitu kurang lebih sekitar Rp 39.000.000. Total biaya pemasangan KalsiFloor tersebut sudah meliputi upah pekerja borongan, pembelian material KalsiFloor, besi CNP dan WF hingga sekrup.

Akhir Kata

Dari ulasan di atas bisa diambil kesimpulan bahwa para kontraktor atau pemborong umumnya menyediakan jasa pemasangan KalsiFloor beserta materialnya. Dengan kata lain, pemilik bangunan hanya terima beres karena seluruh kebutuhan komponen pemasangan KalsiFloor akan ditanggung oleh pihak pemborong.

Demikian sekiranya penjelasan dari Epropertyrack seputar daftar harga borongan pasang KalsiFloor per meter dilengkapi perhitungan biaya pemasangannya. Semoga pembahasan di atas bermanfaat serta dapat dijadikan sebagai gambaran ketika akan memasang KalsiFloor mengunakan pekerja borongan.